Home » » Jalan Tol Berlakukan Satu Arah atau One Way saat Mudik, Ini Jadwal dan Lokasinya

Jalan Tol Berlakukan Satu Arah atau One Way saat Mudik, Ini Jadwal dan Lokasinya

 

Jalan Tol Berlakukan Satu Arah atau One Way saat Mudik, Ini Jadwal dan Lokasinya

Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Firman Shantyabudi mengumumkan pihaknya akan menerapkan one way atau satu arah di jalan tol saat arus mudik dan arus balik Lebaran 2022.

Nantinya, dari Tol Jakarta-Cikampek sampai Kali Kangkung akan diterapkan satu arah. Jalur B yang biasanya digunakan untuk kendaraan yang mengarah ke Jakarta bakal dimanfaatkan untuk mengarah ke timur, ke Jawa tengah selama pemberlakuan one way.

Perlu dicatat, kebijakan one way ini tidak diberlakukan setiap saat. Ada jadwal tertentu seperti dirilis Korlantas Polri. Berikut jadwal dan rute lengkap kebijakan one way di jalan tol selama arus mudik dan arus balik Lebaran tahun ini.

Jadwal dan Lokasi Penerapan One Way Arus Mudik
One Way 28 April 2022: Pukul 17.00-00.00 WIB dari Km 47 Tol Jakarta-Cikampek sampai Km 414 gerbang Tol Kali Kangkung.
One Way 29 April 2022: Pukul 07.00-00.00 WIB dari Km 47 Tol Jakarta-Cikampek sampai Km 414 gerbang Tol Kali Kangkung
One Way 30 April 2022: Pukul 07.00-00.00 WIB dari Km 47 Tol Jakarta-Cikampek sampai Km 414 gerbang Tol Kali Kangkung
One Way 1 Mei 2022: Pukul 07.00-12.00 WIB dari Km 47 Tol Jakarta-Cikampek sampai Km 414 gerbang Tol Kali Kangkung.

Jadwal dan Lokasi Penerapan One Way Arus Balik
One Way 6 Mei 2022: Pukul 14.00-00.09 WIB dari gerbang Tol Kali Kangkung Km 414 sampai Km 47 Tol Jakarta-Cikampek.
One Way 7 Mei 2022: Pukul 14.00-00.00 WIB dari gerbang Tol Kali Kangkung Km 414 sampai Km 3 gerbang Tol Halim
One Way 8 Mei 2022: Pukul 14.00-00.09 WIB dari gerbang Tol Kali Kangkung Km 414 sampai Km 3 gerbang Tol Halim.

Hal penting yang harus diperhatikan jika pengendara ingin mengakses jalur one way adalah akses masuk ke jalur B di kilometer 47. Firman menyarankan, pengendara yang ingin mengakses jalur one way bisa menggunakan lajur kanan sebelum kilometer 47.

"Jadi bagi masyarakat yang akan memanfaatkan (one way) hari Kamis tanggal 28 (April), saya harapkan yang menuju arah timur, nanti menjelang kilometer 47 sudah mengambil lajur sebelah kanan. Silakan memanfaatkan jalur B tol yang (biasanya) digunakan ke arah Jakarta untuk menuju arah timur," ujar Firman, kemarin.

Lalu bagaimana jika ingin ke rest area? Jangan khawatir, sebab rest area di jalur B bisa dimanfaatkan pemudik yang mengakses one way.

"Kami sudah koordinasi dengan bapak (Badan) Pengelola Jalan Tol (BPJT), bahwa rest area di jalur B nanti digunakan arah sebaliknya untuk mereka yang akan mudik, termasuk penyediaan bahan bakarnya di masing-masing rest area," ucap Firman.

"Jadi jangan sampai sebelum menggunakan kilometer 47 ini, peting supaya tidak ada crossing di masing-masing lajur yang akan menghambat pergerakan kendaraan ke arah timur. Jadi untuk menghindari kebutuhan-kebutuhan yang tidak terpenuhi, kami menyarankan pada saat nanti rekan-rekan seluruh masyarakat yang akan mudik siapkan kartu tol dengan dana yg cukup," tegas Firman.

Firman menyebut, untuk kendaraan yang menuju arah Bandung disarankan tidak mengakses one way di kilometer 47. Dengan menggunakan jalur normal, kendaraan yang menuju arah Bandung bisa mengakses pintu keluar tol di kilometer 66.

"Kami membutuhkan waktu setidaknya 2 jam untuk clearance, membersihkan jalur memastikan bahwa one way bisa dilaksanakan secara aman. Termasuk dua jam setelah menjelang kita selesaikan. Jadi masyarakat mohon sabar dan terus ikuti berita-berita," ucapnya.

Sumber:  https://oto.detik.com

Labels: News

Terimakasih telah membaca artikel Jalan Tol Berlakukan Satu Arah atau One Way saat Mudik, Ini Jadwal dan Lokasinya. Silakan share artikel ini ya...!

SUBSCRIBE to OUR NEWSLETTER

Copyright © Home N Tips. All rights reserved.